Kodim 0705/Magelang Kirim Bantuan Untuk Korban Bencana Sumatra dan Aceh

    Kodim 0705/Magelang Kirim Bantuan Untuk Korban Bencana Sumatra dan Aceh
    (Foto Dokumen) : Dandim menyerahkan bantuan secara simbolis sebelum dikirim ke Korem 072/Pamungkas

    MAGELANG - Komando Distrik Militer (Kodim) 0705/Magelang menunjukkan solidaritas kemanusiaan dengan mengirimkan sejumlah besar bantuan logistik untuk korban bencana banjir yang melanda beberapa wilayah di Sumatra dan Aceh. 

    Bantuan ini merupakan hasil pengumpulan dari berbagai pihak serta masyarakat dan inisiatif Kodim 0705/Magelang sebagai bagian dari upaya meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana.

    Dandim 0705/Magelang, Letnan Kolonel Inf Afrizal Rakhman S.I.P., M.I.P., menyampaikan, sebelum diberangkatkan ke lokasi bencana, bantuan logistik yang dikumpulkan oleh Kodim Magelang dan jajaran akan dipusatkan di Korem 072/Pamungkas di Yogyakarta. 

    "Pemusatan ini bertujuan untuk memastikan kelengkapan, keamanan, dan efisiensi dalam proses pendistribusian menuju daerah-daerah yang membutuhkan, " imbuhnya. Kamis (4/12/2025).

    Lebih lanjut, Letkol Afrizal mengatakan, bantuan ini berupa paket sembako, pakaian, dan peralatan lainnya yang sangat dibutuhkan oleh korban bencana. Ini merupakan bentuk kepedulian dan solidaritas TNI terhadap masyarakat yang terkena dampak bencana.

    "Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat Sumatera yang terkena dampak bencana. Kami juga berharap agar masyarakat dapat segera pulih dan kembali beraktivitas seperti biasa, " harap Dandim. 


    Redaktur : Pen0705/Mgl

    magelang
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Jasad Wanita Ditemukan di Kebun Tebu Bondowoso,...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Keamanan Optimal, Lapas Magelang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Lapas Magelang Maksimalkan Lahan yang Ada untuk Mendukung Program Ketahanan Pangan
    Lapas Magelang Maksimalkan Lahan yang Ada untuk Mendukung Program Ketahanan Pangan
    Rancangan UU Disinformasi Ancaman Kebebasan Berekspresi?
    PA3KN DPR Gelar Workshop Penulisan Karya Ilmiah Kebijakan untuk Penguatan Analisis APBN
    Putusan Pengadilan Terhadap Mantan Ibu Negara Korsel Terkait Kasus Dugaan Korupsi Segera Dibacakan

    Ikuti Kami