Magelang – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Magelang memberikan arahan kepada peserta pemagangan yang melaksanakan kegiatan di Lapas Magelang.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis (29/01/2026) sebagai bentuk pembekalan awal agar peserta memahami tugas, aturan, serta etika selama menjalani pemagangan.
Dalam arahannya, Kalapas menekankan pentingnya kedisiplinan, tanggung jawab, serta kepatuhan terhadap tata tertib yang berlaku di lingkungan pemasyarakatan.

Peserta pemagangan diharapkan dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk menambah wawasan, pengalaman kerja, dan memahami secara langsung pelaksanaan tugas pemasyarakatan.

Kepala Lapas Kelas IIA Magelang, Agung Supriyanto, menyampaikan bahwa kegiatan pemagangan menjadi sarana pembelajaran yang penting bagi peserta.

“Kami berharap peserta pemagangan dapat mengikuti seluruh kegiatan dengan disiplin dan penuh tanggung jawab. Jadikan pemagangan ini sebagai pengalaman berharga untuk menambah pengetahuan dan membentuk karakter profesional, ” ujar Kalapas.
(Humas Lapas Magelang)

Updates.